Polsek Sario Gelar Jumat Bacirita di Titiwungen Selatan

Polsek Sario melaksanakan kegiatan Jumat Bacirita bersama masyarakat di Kelurahan Titiwungen Selatan, Kecamatan Sario, Kota Manado, Jumat (31/10/2025).

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan dialog antara polisi dengan warga untuk memperkuat komunikasi serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, Polsek Sario menyampaikan berbagai pesan kamtibmas, di antaranya imbauan untuk terus menjaga keamanan lingkungan, menghindari aksi kenakalan remaja, serta tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum tentu benar atau hoaks di media sosial.

Kapolsek Sario Iptu Ronald Hinonaung mengatakan, kegiatan Jumat Bacirita merupakan program rutin yang bertujuan mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

“Melalui kegiatan ini kami bisa mendengar langsung aspirasi warga serta memberikan solusi terhadap permasalahan keamanan di lingkungan mereka,” ujar Kapolsek.

Warga yang hadir menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap program seperti ini terus berlanjut karena dinilai efektif dalam membangun kepercayaan serta kerja sama antara polisi dan masyarakat.

Dengan kegiatan Jumat Bacirita ini, Polsek Sario berharap terjalin sinergi yang kuat antara aparat kepolisian dan warga demi terciptanya keamanan serta ketertiban di wilayah Kecamatan Sario.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *