Polsek Tombulu bersama TNI melaksanakan pengamanan kegiatan simulasi pemungutan suara, penghitungan suara serta rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pilkada Serentak 2024.
Kegiatan berlangsung di Gedung Serbaguna GMIM Betlehem Desa Koka, Rabu (20/11/2024). Dihadiri berbagai pihak terkait termasuk penyelenggara Pemilu.
Simulasi ini bertujuan untuk memastikan kesiapan semua pihak dalam pelaksanaan tahapan pemungutan suara Pilkada.
Kapolsek Tombulu Ipda Nicky Winerungan, mengatakan, pihaknya berkomitmen mengamankan seluruh tahapan Pilkada untuk menjamin keamanan dan kelancaran.
“Kami siap mengamankan setiap tahapan pemilu agar berjalan dengan aman dan lancar,” singkatnya.