Pastikan Situasi Aman saat Warga Mudik, Polsek Wenang Gelar Patroli Rumah Kosong

Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama masa libur panjang Idulfitri 1446 Hijriah, Polsek Wenang melaksanakan patroli rumah kosong di wilayah Kecamatan Wenang, Kota Manado, pada Jumat (4/4/2025).

Patroli menyasar dua lokasi, yakni Kelurahan Tikala Kumaraka Lingkungan II dan Kelurahan Wenang Selatan Lingkungan III. Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas yang menyasar rumah-rumah yang ditinggal pemiliknya mudik atau berlibur.

Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Wenang melakukan dialog bersama warga sekitar guna menggali informasi terkait situasi kamtibmas di lingkungan tersebut. Selain itu, dilakukan pengecekan terhadap rumah-rumah kosong dan koordinasi langsung dengan Kepala Lingkungan setempat.

Kapolsek Wenang AKP Muhammad Isra mengatakan, patroli berjalan lancar tanpa hambatan.

“Tidak ditemukan adanya keluhan dari masyarakat maupun indikasi tindak pidana di rumah-rumah kosong yang diperiksa. Kegiatan ini akan terus kami lakukan untuk memberikan rasa aman kepada warga,” ujarnya.

Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Wenang dalam menciptakan lingkungan yang aman, khususnya selama perayaan hari besar dan libur panjang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *