Menjelang Hari Raya Idulfitri 2025, personel Satbinmas Polresta Manado turun langsung ke Terminal Karombasan pada Jumat (28/3/2025), untuk memberikan imbauan keselamatan kepada para pengemudi angkutan umum dan penumpang yang akan melaksanakan perjalanan mudik.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para sopir mengenai pentingnya keselamatan berlalulintas serta mengantisipasi lonjakan arus mudik yang diperkirakan meningkat menjelang Lebaran.
Dalam imbauannya, personel Satbinmas mengingatkan para pengemudi untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, tidak ugal-ugalan di jalan, serta memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan layak jalan.
Selain itu, para pengemudi juga diminta untuk menjaga kesehatan dan tidak mengemudi dalam keadaan lelah atau mengantuk guna mencegah kecelakaan lalu lintas. Tak hanya pengemudi, para penumpang juga diimbau untuk selalu berhati-hati dalam membawa barang bawaan serta menjaga keamanan diri selama perjalanan.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari para pengemudi dan masyarakat. Mereka mengapresiasi kepedulian Polresta Manado dalam memberikan edukasi dan menjaga keamanan di masa mudik Lebaran.
Kasatbinmas Polresta Manado AKP Tommy Rimbing mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menciptakan arus mudik yang aman dan lancar.
“Kami berharap para pengemudi dapat lebih berhati-hati dan memprioritaskan keselamatan selama perjalanan, sehingga semua dapat merayakan Idulfitri dengan selamat bersama keluarga,” ujarnya.
Polresta Manado juga mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan pelanggaran atau tindak kejahatan selama mudik, guna memastikan kenyamanan dan keamanan bersama.